Fitur Visitor berfungsi menelusuri pengunjung yang masuk dan keluar dari unit maupun properti.
 
Cara Mengaktifkan Fitur Visitor
  • Buka Setting > Fitur Kolaboratif > Visitor
  • Klik tombol di sebelah kanan Tambahkan ke ruang kerja Anda.
  • Terdapat tombol Bagikan dengan penghuni, agar penghuni anda juga bisa melihat visitor yang sudah sampai.
  • Pada menu ini bisa mengkatifkan Persetujuan Tamu Penyewa, di sini Penyewa bisa memberikan jawaban apakah akan menerima pengunjung atau tidak.
  • Pada menu ini juga bisa mengkatifkan Persetujuan Rekan Tim, di sini Tim bisa memberikan jawaban apakah akan menerima pengunjung atau tidak.
Untuk memudahkan pemahaman anda, bisa menonton video berikut ini:
 
 
Cara Menambahkan Informasi Visitor
  • Buka fitur Visitor > + Tambahkan Pengunjung.
  • Pilih Kategori Pengunjung Tamu Penyewa, Rekan Tim, atau Tamu umum.
  • Masukkan Nama Pengunjung, Nomor telepon, dan NIK.
  • Lalu pilih tujuan pengunjung
    • Jika pengunjung sebagai Tamu Penyewa, pilih Unit tujuan,
    • Jika pengunjung sebagai Rekan Tim, pilih Tujuan (Departemen),
    • Jika pengunjung sebagai Tamu Umum, pilih Lokasi tujuan
  • Masukkan Lokasi masuk dan foto KTP Pengunjung lalu klik Tambahkan Pengunjung dan konfirmasi.
Untuk memudahkan pemahaman anda, bisa menonton video berikut ini:
 
 
Cara Memberikan Persetujuan Visitor Dan Mengganti Status Visitor.
 
Memberikan Persetujuan Visitor
  • Buka informasi Visitor yang akan berkunjung.
  • Pilih terima atau tolak pengunjung.
Mengganti Status Visitor
  • Buka informasi Visitor yang akan keluar dari properti.
  • Cek kembali data Visitor.
  • Jika sudah sesuai klik Periksa / Check
  • Maka akan keluar halaman Pop-up konfirmasi, dan pilih lokasi keluar pengunjung lalu konfirmasi.
  • Maka pada detail pengunjung akan muncul lokasi dan waktu visitor meninggalkan properti.
Untuk memudahkan pemahaman anda, bisa menonton video berikut ini:
 
 
Cara Menghapus Data Visitor
 
  • Buka detail Visitor yang ingin dihapus,
  • Klik icon hapus di sudut kanan atas,
  • Muncul halaman konfirmasi klik Menghapus